Sabtu, 25 September 2010

Sungai Penuh Online : Lulusan SMA tak Diakomodir

Formasi CPNS Belum Jelas 

SUNGAI PENUH, TRIBUN – Meskipun berhembus kabar yang mengatakan tes Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) untuk Kota Sungai Penuh dan Kabupaten Kerinci akan dilaksanakan Oktober 2010 mendatang, namun hingga saat ini belum ada kepastian formasi yang  bakal diakomodir.

Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kota Sungai Penuh, Mahdi Thaib, saat dikonfirmasi Tribun via SMS Kamis (23/9) mengatakan hingga saat ini belum ada kepastian soal formasi saat tes CPNS nanti.  Ya, saat ini saya masih di Jakarta menemui Menteri Pendidikan, untuk memastikan formasi yang akan diakomodir saat tes CPNS nanti,” ujar Mahdi Thaib.

Meskipun demikian, saat ditanya apakah tahun 2010 ini pemerintah Kota Sungai Penuh, akan mengakomodir tamatan SMA, dengan tegas ia pun menjawab.  Sama seperti tahun sebelumnya, tahun ini tidak ada penerimaan lulusan SMA,” katanya.

Hal senada juga disampaikan oleh Kepala Badan Kepegawaian Kabupaten Kerinci, Armidis, melalui Kabid Pengadaan, Pengangkatan, dan mutasi, Evron Edison. Saat dihubungi via telepon, ia juga mengaku sedang menghadap Menpan, untuk memastikan formasi CPNS.  Saat ini belum ada kepastian,” ungkapnya.

 Sebelumnya, beredar kabar dari BKD Kabupaten Kerinci dan Kota Sungai Penuh, bahwa jumlah formasi penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di Kabupaten Kerinci dan Kota Sungai Penuh tahun 2010, mencapai 461 orang. Pemerintah Kota Sungai Penuh, menyediakan 236 formasi CPNS, sedangkan Kabupaten Kerinci hanya 225 formasi.

Perekrutan CPNS tahun ini, baik Pemkab Kerinci maupun Pemkot Sungai Penuh, sama-sama memprioritaskan tenaga pendidikan. Sedangkan tenaga kesehatan menjadi prioritas ketiga, lantaran prioritas kedua adalah tenaga teknis umum.
Menurut Sekda Kerinci, Dasra MTP, saat dikonfirmasi beberapa waktu lalu, mengatakan untuk Kabupaten Kerinci, formasi yang disediakan adalah tenaga pendidik, tenaga teknis umum dan tenaga kesehatan.

Dari tiga formasi tersebut, tenaga pendidik masih menjadi prioritas. Pasalnya, di Kabupaten Kerinci masih terdapat banyak sekolah yang kekurangan guru, baik SD, SMP maupun SMA sederajat.

Seperti tenaga pendidikan, Pemkab Kerinci menyediakan formasi sebanyak 101, tenaga teknis umum sebanyak 63 dan tenaga kesehatan sebanyak 61 formasi.  Ya, kita masih memprioritaskan tenaga guru,” kata Dasra MTP.

Dikatakan Sekda, pihaknya mengajukan kebutuhan CPNS untuk Kabupaten Kerinci sebanyak 500 formasi. Namun, setelah dilakukan evaluasi oleh BKN, maka formasi untuk Kabupaten tahun 2010 sebanyak 225.

BKN kata Sekda, dalam menentukan jatah formasi CPNS untuk satu daerah, dengan penuh pertimbangan. Pertimbangan itu kata dia, berdasarkan jumlah PNS yang pensiun dan juga keseimbangan belanja daerah. Jika belanja pegawai lebih besar dari belanja masyarakat, maka jumlah formasi CPNS tidak bisa banyak.  Itu sudah ketentuan,” tegas Dasra.

Ketika ditanya kapan pelaksanaan perekrutan CPNS untuk Kabupaten Kerinci, Sekda mengatakan bahwa itu belum bisa ditentukan oleh pihaknya. Sebab, sampai saat ini belum ada petunjuk dari Provinsi, karena pada biasanya pelaksanaan tes tersebut serentak se-Provinsi.

 Belum ada petunjuk dari provinsi. Kalau untuk persyaratan, sesuai dengan ketentuan,” ucapnya. (eja)

Artikel yang berkaitan




0 komentar:

Posting Komentar



Bagi yang ingin belajar PHP / HTML / MySQL Dan ingin membuat WEBSITE SENDIRI dengan sangat Mudah dan Murah sambil langsung praktek, Saya rekomendasikan anda belajar DI SINI atau DI SINI «« di klik biar situsnya keluar, 4 langkah Mudah dan 3 langkah JITU Murah dan Mudah Membuat WEBSITE. D12UL. D12UL


Twitter Delicious Facebook Digg Favorites More